Kamis, 27 Agustus 2009

BERMAIN PERAN-PERANAN

Setuju benar deh... bermain merupakan salah satu bentuk metode belajar yang paling menyenangkan bagi kehidupan anak, bermain adalah tahapan awal dari suatu proses belajar kehidupan untuk terus dilakukan di jalan kehidupannya. Dengan bermain, anak dapat belajar banyak hal dengan yang menyenangkan . baik pengalaman dengan dirinya sendiri, oranglain maupun dengan lingkungannya.

JENIS PERMAINAN

BERMAIN PERAN MAKRO DAN MIKRO

Bermain makro berarti kita sendiri yang memerankan sebuah tokoh sedangkan permainan mikro adalah permainan yang mengunakan media lain seperti boneka , pokoknya yang positif thinking gitu lho
katanya lagi bermain peran dapat juga berfungsi sebagai bentuk terapi , misalnya untuk mengubah perilaku atau menghilangkan fobia atau trauma pada anak.
Contih-contoh bermain peran dan fungsinya :
1. BERMAIN TAMU-TAMUAN
Dengan permainan peran ini, anak akan belajar bagaimana caranya bersopan santun dengan orang lain . Bagaimana kita harus menyapa tamu yang datang atau bagaimana kita harus menyapa tuan rumah.
2 BERMAIN PERAN DENGAN CERITA
Anak anda sulit diajak membaca. Bacakan sebuah cerita kemudian perankan bersama . dengan bermainperan ini anak akan lebih dapat menyelami perasaan para tokoh . Dilain hari anda dapat meminta anak anda untuk ''membaca'' sebuah buku ( biarkan ia mengarang suka sukanya hatinya apabila ia belum bisa membaca ) dan mainkanlah perannya.
3. BERMAIN PERAN DENGAN ADANYA PENONTON.
Untuk melatih kepercayaan dirinya, ajaklah anak anda bermain peran sebagai penyanyi, pemain musik, penari, bercerita monolog dan bisa juga bermain peran sebagai guru. anda bisa mengajak anggota keluarga yang lain, atau beberapa teman dikelompoknya untuk ikut serta permainan itu sebagai penonton.
Saduran Modern Mom Dec-Feb 09 hal 14 ELC Playcorner

kenangan manis dengan si kucing

Ketika ada sesuatu yang telah disiapkan itu sangat menyenangkan sekali, sedangkan yang ngak ada saja dicari cari. itulah prinsip kucing

Simanis Gentur